Apa Yang Harus Dilakukan Saat Gempa

Seperti kita ketahui gempa bumi dapat terjadi kapan saja. Gempa bumi dalam skala besar akan mengakibatkan kerusakan hebat sehingga menimbulkan korban jiwa. Untuk itu perlu adanya pengetahuan tentang penyelamatan diri dan kesadaran dalam melakukan  evakuasi bencana gempa bagi setiap individu.
Ilustrasi

Berikut beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk menghindar terjadinya kecalakaan yang diakibatkan oleh gempa bumi.

1. Jika Sedang Dalam Ruangan

Saat gempa bumi terjadi dan anda sedang berada di dalam suatu ruangan. Maka anda perlu menghindar dari hal-hal yang dapat membahayakan diri anda seperti jatuhnya bongkahan bangunan atau robohnya bangunan yang anda tempati. Langkah yang harus dilakaukan adalah selamatkan diri anda bersama keluarga anda dengan cara segera mungkin bergegas keluar dari ruangan menuju ke area terbuka dan jauh dari kemungkinan tertimpa bangunan. Jika hal itu tidak memungkinkan sebaiknya anda harus mencari meja untuk berlindung dibawahnya.

Gunakan bantal atau benda sejenisnya untuk melindungi kepala anda dari runtuhan benda keras. Sebelumnya tentu saja anda sudah memastikan tidak ada kompor yang menyala atau sumber api lain yang dapat menyebabkan terjadinya kebakaran.

Jika anda sedang berada  di tempat keramaian seperti dalam mall maka usahakan untuk tidak menimbulkan kepanikan. Jika terjadi kepanikan kemungkinan anda celaka bukan karena tertimpa benda atau reruntuhan bangunan akibat gempa melainkan karena terinjak oleh orang yang berusaha menyelamatkan diri karena panik.

2. Jika Sedang di Area Terbuka atau lapangan


Tidak hanya di dalam ruangan. Di area terbuka gempa bumi juga dapat membahayakan keselamatan anda. Upaya yang harus dilakukan adalah menjauhlah dari bangunan bertingkat, jangan terlalu dekat dengan tiang listrik dan pepohonan yang berpotensi untuk tumbang. Selain itu juga perlu waspada kalau saja terjadi keretakan tanah.

Usahakan mejauh dari potensi yang dapat mengancam keselamatan jiwa. Jika anda berada di area dekat dengan pantai maka sebaiknya segera menjauh kearah yang lebih tinggi. Guna mengantisipasi kemungkinan terjadi tsunami karena tsunami terjadi hanya beberapa menit saja setelah terjadinya gempa di tengah laut. Sehingga anda tidak banyak waktu untuk menyelamatkan diri. Terakhir jangan lupa berdoa untuk keselamatan anda dan keluarga karena doa adalah usaha yang paling terkhir yang harus dilakukan.

Ilustrasi

Comments

Popular posts from this blog

Desa Blang, Kampung Semangka

Adu Sapi (Peupok Lumo)

Hantu Aceh Berdasarkan Tempat