Jenis-jenis Potensi Bencana Berdasarkan Penyebabnya

Pada kesempatan ini saya ingin berbagi tentang jenis reaksi alam atau kejadian alam yang bisa terjadi kapan saja dan berpotensi menjadi sebuah bencana yang dapat mengancam kehidupan kita. Ada dua jenis bencana berdasarkan penyebabnya secara garis besar. Pertama bencana yang disebabkan oleh alam dan yang kedua bencana yang disebabkan oleh ulah manusia.

1. Meteor Jatuh

Seperti kita ketahui meteor  merupakan benda angkasa  yang berukuran besar bahkan ada yang lebih besar dari ukuran bumi. Meteor kapan saja dapat menjadi ancaman bagi penduduk bumi. Benda angkasa yang jatuh ke bumi karena tidak habis terbakar oleh atmosfir bumi.

Meteor Jatuh

Puluhan ribu tahun lalu sejarah mencatat meteor pernah jatuh di amerika serikat wilayah Arizona tepatnya di Barringer akibat dari hantaman meteor tersebut menghasilkan kawah selebar 2 km dan kedalaman 175 meter. Bayangkan jika wilayah yang dihantam meteor sebesar itu jatuh di wilayah pemukiman penduduk maka dapat dipastikan akan sangat banyak menelan korban sehingga mencadi sebuah bencana.
Meteor Impact

Itu merupakan satu contoh meteor jatuh. Tentunya masih banyak meteor yang pernah jatuh di  belahan bumi yang lain yang tidak disebutkan mungkin ukurannya jauh lebih besar dan akibatnya pun jauh lebih dasyat.Meteor jatuh murni kejadian alam yang tidak dapat dicegah oleh manusia.

2. Gempa Bumi

Kejadian gempa bumi sampai sekarang belum  dapat diprediksi kapan akan terjadi. Jika pun terjadi gempa bumi tidak akan sanggup dihentikan oleh manusia. Gempa bumi terjadi disebebkan oleh bergesernya lempeng bumi. Lempeng bumi setiap saat bergerak namun kadang-kadang tingkat pergeserannya sangat kecil sehingga tidak dapat dirasakan oleh manusia yang berada dipermukaan bumi.
Akibat Gempa Bumi

Lempeng bumi ada dua jenis yaitu lempeng Samudra dan lempeng Benua. yang dikatakan lempeng Benua adalah permukaannya dipenuhi oleh perairan seperti  lautan, danau dan sungai. Sedangkan yang dikatakan lempeng Benua adalah sesuai namanya lempeng yang terdiri dari daratan kepulauan dan benua.

Gempa bumi diluar kendali dan kapasitas manusia. Jika terjadi gempa manusia tidak dapat menghentikannya. Hanya dapat menghindar dari hal-hal yang dapat membahayakan nyawa karena jika gempa dengan skala besar dapat merusak setiap bangunan juga dapat mengakibatkan keretakan tanah yang besar.

3. Tsunami
Tsunami
Seperti dua poin di atas tsunami juga tidak dapat di kendalikan oleh manusia. Tsunami dapat terjadi akibat gempa di dasar laut baik itu laut dangkal, menengah ataupun laut dalam. Tsunami juga dapat di akibatkan oleh jatuhnya meteor besar ke daerah lautan sehingga menimbulkan gelombang besar. Meletusnya gunung api juga dapat menyebabkan terjadinya gelombang tsunami yang besar seperti meletusnya gunung Krakatau di Indonesia yang menyebabkan tebelahnya pulau menjadi dua bagian yaitu pulau Sumatra dan pulau Jawa yang diiringi dengan terjadinya gelombang tsunami sehingga menimbulkan ratusan ribu nyawa melayang.


4. Erupsi Gunung Api

Erupsi gunung api atau meletusnya gunung berapi tidak dapat di cegah. Manusia juga tidak memiliki kapasitas untuk menghentikanya. kita hanya bisa memantau dan melakukan kiat-kiat evakuasi jika terjadi letusan gunung api.

Erupsi Gunung Api

Daerah seputaran gunung api biasanya sangat subur yang diakibatkan oleh material yang keluar dari gunung api tersebut sehingga banyak penduduk yang akan tertarik untuk bermukim dikawasan gunung api. Letusan gunung api akan menjadi bencana jika masyarakat tidak sadar akan bahaya dari gunung api tersebut.
Larva

5. Angin Topan atau Tornado

Angin badai terjadi apabila reaksi perbedaan tekanan suhu dalam udara dan meningkatnya temperatur tanah sehingga mengakibatkan timbulnya angin kencang berkekuatan tinggi  yang dapat meluluh lantakkan setiap bangunan. Angin topan atau badai Tornado sebenarnya hampir sama hanya saja berbeda penyebutannya. Badai Tornado  biasanya terjadi diwilayah Amerika.

Tornado

Badai angin Topan berbentuk putaran yang sangat besar biasanya juga diiringi dengan guntur, petir dan hujan. Angin Tornado terus bergerak melumat dan mengangkat setiap bangunan dan benda yang dilaluinya sehingga terkadang dapat menjadi sebuah bencana. biasanya angin topan atau tornado terjadi hanya dalam hitungan menit dan jam.

6. Tanah Longsor

Tanah longsor biasanya terjadi diakibatkan oleh gempa bumi, hujan deras dan banjir. Tanah longsor juga dapat disebabkan oleh ulah manusia seperti penggundulan hutan dan aktifitas pertambangan. Tanah longsor dapat dicegah oleh manusia dengan menghindari kegiatan yang dapat menimbulkan tanah longsor. Banyak penduduk yang menjadi korban tanah longsor adalah pemukim yang tinggal di lereng-lereng bukit.
Tanah Longsor

7. Banjir

Seperti halnya tanah longsor yang dapat dicegah. Bencana banjir terjadi akibat tingginya curah hujan secara terus menerus. Terkadang banjir terjadi oleh ulah tangan manusia seperti penggundulan hutan dan jebolnya penampungan air atau waduk seperti jebolnya waduk Situ Gintung yang banyak menelan korban.
Flood

Banjir dapat menjadi bencana karena dapat menimbulkan korban jiwa dan harta boleh jadi karena terseret arus air dan juga menimbulkan masalah kesehatan seperti muntah-muntah dan diare yang disebabkan bakteri.

8. Kebekaran Hutan

Kebakaran hutan dapat terjadi disebabkan oleh tingginya temperatur udara pada musim kemarau panjang sehingga menyebabkan kekeringan yang dapat menimbulkan percikan api pada semak-semak yang sudah sangat kering sehingga menimbulkan kebakaran hutan. Kebakaran hutan paling banyak terjadi disebabkan oleh ulah manusia seperti pembukaan lahan baru dengan sistem pembakaran hutan dan faktor ketidaksengajaan manusia yang menimbulkan percikan api seperti pembuangan puntung rokok dan pembuatan api unggun. Kebakaran hutan jika terjadi pada skala besar akan mengakibatkan bencana karena dapat menghanguskan harta benda dan juga dapat mengakibatkan korban jiwa.

Bushfire


Demikian beberapa kejadian alam yang dapat menimbulkan bencana bagi manusia. Semoga bermanfaat dan kami haturkan terimakasih telah membaca dengan seksama.

Comments

Popular posts from this blog

Desa Blang, Kampung Semangka

Adu Sapi (Peupok Lumo)

Hantu Aceh Berdasarkan Tempat